- Babinsa Koramil 08/Patean Dampingi Tracing Contact Covid-19
- Peringati Hari Nelayan, DPW PKS Jateng Borong Ikan di TPI Kendal
- Selama 15 Hari TPQ Al-Furqon Purwodadi Gelar Ramadhan Cham
- Anak Buruh Tani Diterima di SMA Taruna Nusantara Jalur Beasiswa
- Ngapinah Raih Hadiah Mobil Tabungan Bima Bank Jateng
- Bupati Kendal Programkan Salat Jumat Keliling
- Tunjangan dan Operasional BPD Kabupaten Kendal Segera Dicairkan
- Warga Kudus Tertabrak KA Jayabaya di Tegowanu
- Puasa dan Perempuan
- Pergantian Musim, BPBD Grobogan Imbau Masyarakat Waspadai Bencana
Askab PSSI Blora Akan Gelar Pelatihan Pelatih Sepakbola
DITARGET 30 ORANG PESERTA

Blora (beritakita.net) - Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Blora akan menggelar pelatihan Pelatih Lisensi D Nasional. Kegiatan tersebut rencananya akan dilaksanakan pada 7-13 Juni 2021.
"Pelatihan ini bentuk keseriusan Askab PSSI Blora dalam upaya peningkatan kualitas sepak bola di Blora," kata Ketua Askab PSSI Blora, MuktiDwi Wahyu Rianto saat dihubungi beritakita.net melalui sambungan Whats App, Kamis (04/03/2021).
Baca Lainnya :
- Dua Tim Blora Masuk Klasemen Sementara Liga Jateng Hebat Zona Pati Raya
- Dua Gol Bunuh Diri, Bhayangkara Putri Gagal Juarai Friendly Game
- Cerita Arsenal Nyantri di Pesantren Sepak Bola Pati
- Dio Hermansyah PDAM Kudus, Raih Peringkat Tiga Turnamen Billiar di Semarang
- Noorman Siap Majukan Olahraga Bola Tangan Blora
Antok, panggilan akrab Ketua Askab PSSI Blora, menargetkan peserta minimal 30 orang. Karena dalam satu kelas di pelatihan harus diisi 30 peserta. Target 30 peserta itu, lanjut Antok, prioritas utama untuk para pelatih dari klub bola dan Sekolah Sepak Bola (SSB) di Kabupaten Blora.
"Peserta kita prioritaskan untuk pelatih-pelatih dari klub bola dan SSB yang tersebar di Blora. Dengan harapan, para pelatih yang mendapatkan lisensi D Nasional, nantinya mampu membina dan mencetak atlet asal dari kecamatan masing-masing," terang Antok.
Oleh karena itu, harap Antok, kesempatan itu bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para pelatih klub-klub sepak bola di Blora. Apa lagi, terang Antok, pelatihan tersebut dengan biaya sendiri.
Penasehat Askab PSSI Blora, Agung Waskito memberikan apresiasi kepada Askab PSSI Blora, karena sejak usai dilantik, di antara Askab PSSI daerah lainnya, Askab PSSI Blora yang langsung bergerak cepat dalam upaya peningkatan dan menghidupkan sepak bola, melalui kompetisi dan pelatihan pelatih.
Saat dihubungi beritakita.net melalui sambungan Whats App, Agung Waskito mengatakan, Askab PSSI Blora sudah menyerahkan surat permohonan untuk melaksanakan kursus pelatihan lisensi D Nasional kepada Asprov PSSI Jateng.
"Kami (Askab PSSI Blora) sudah menyerahkan surat permohonan untuk melaksanakan kursus pelatihan lisensi D Nasional kepada Asprov PSSI Jateng. Surat permohonan langsung diterima Ketua Umum Asprov PSSI Jateng, Edi Sayudi," ungkap Agung.
Sesuai arahan Asprov PSSI Jateng, lanjut Agung, Askab PSSI Blora telah mempersiapkan sarana prasarana dan fasilitas pendukung kursus pelatihan lisensi D.
Persiapan itu antara lain lapangan dan ruang kelas yang dipergunakan untuk pelatihan. Sedangkan narasumber pada pelatihan tersebut, akanmenghadirkan para instruktur dari PSSI Pusat.
(ELY)
